Breaking News
Berita  

Polda Sulsel Sosialisasi dan Edukasi Pemulihan Ekonomi di Enrekang

METAINFO.ID,MAKASSAR,-Dalam rangka pemulihan ekonomi kabupaten kota di Sulawesi selatan, tim subdit ekonomi polda sulsel dipimpin oleh panit 1 subdit ekonomi ,Iptu Andi Rahmat Wijaya,melalui Sat Intelkam polres Enrekang melaksanakan kegiatan edukasi dan sosialisasi peningkatan ekonomi masyarakat di kecamatan Maewa.Kabupaten Enrekang,Jumat, (17/2/2023).

Panit 1 subdit ekonomi ,Iptu Andi Rahmat Wijaya mengatakan edukasi kepada kelompok masyarakat masserumpulu ini agar lebih memahami peran badan usaha milik negara(BUMN) yang akan berkontribusi terhadap masyarakat.

 

“Dalam sosialisasi ini masyarakat di berikan penjelasan terkait dengan peningkatan ekonomi masyarakat dan pemahaman hukum terkait aset negara dan pendapatan asli daerah,”kata Andi Rahmat Wijaya.

 

Diharapkan dalam sosialisasi ini masyarakat turut serta mendukung pemanfaatan lahan atau aset negara oleh BUMN. Hal tersebut dapat menciptakan lapangan pekerjaan, mendatangkan investor berinvestasi demi pertumbuhan ekonomi lokal dan nasional.

 

Sementara itu di tempat terpisah Bupati Enrekang Drs. H. Muslimin Bando MPd,mengatakan mengajak para investor untuk berinvestasi guna pemulihan ekonomi masyarakat di kabupaten enrekang.

 

“Mewakili pemerintah daerah kabupaten Enrekang mendukung sepenuhnya para investor baik lokal maupun dari luar ,untuk membangun kabupaten Enrekang dalam rangka pemulihan ekonomi nasional dan masyarakat,”kata Bupati Enrekang H. Muslimin Bando.

 

Dalam sosialisasi ini di tekankan tentang tindakan memanfaatkan mengelola aset tanah hak guna usaha PTPN XIV tanpa izin yang berhak oleh sekelompok masyarakat tentunya telah melanggar ketentuan perundang-undangan yang berlaku balik yang diatur dalam kitab undang – undang hukum pidana (KUHP).

 

Pemerintah berharap agar iklim investasi dan jaminan hukum bagi pelaku usaha yang ingin berinvestasi di wilayah propinsi sulawesi selatan tetap terjaga.dan berdampak pada pajak daerah sebagai nilai tambah pemasukan devisa negara dapat meningkat untuk kemajuan ekonomi masyarakat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *